Air kelapa mengandung berbagai nutrisi. Selain digunakan untuk minuman dan bahan campuran makanan, air kelapa juga dapat berfungsi sebagai obat alami.
Mudah dicerna dan penuh dengan mineral serta nutrisi, air kelapa mampu mengobati dan mencegah berbagai kondisi kesehatan dan penyakit.
Tidak hanya itu, air kelapa juga kaya antioksidan. Ini adalah salah satu senjata paling ampuh untuk melawan radikal bebas dan membantu melawan berbagai jenis kanker, terutama kanker payudara dan usus besar.
Sari buah yang terdapat pada kelapa muda ini, juga kaya akan gula, vitamin, mineral, elektrolit, enzim, asam amino, dan sitokin. Meski mengandung gula, air kelapa sangat rendah kalori, yaitu hanya sekitar 39 kalori per 100 ml.
Diketahui, konsumsi air kelapa secara teratur dapat mendukung kesehatan dalam banyak hal, di antaranya sebagai berikut, dilansir dari Healthy Food House.
- Air kelapa mengandung asam laurat yang dapat melawan jamur, virus, dan bakteri, serta melawan infeksi dan peradangan di tubuh.
- Air kelapa kaya serat. Selain itu, air lezat ini juga dapat mengatur kadar gula darah dan mencegah diabetes.
- Air kelapa mengandung tembaga tinggi yang dapat mencegah penurunan kognitif akibat penuaan dan melindungi sel saraf dari plak protein yang berkontribusi pada perkembangan Alzheimer.
- Air kelapa merehidrasi tubuh, dengan demikian dapat meredakan sakit kepala karena dehidrasi adalah salah satu penyebab paling umum sakit kepala.
- Asam lemak yang dikandungnya dapat memperkuat rambut dan meregenerasinya.
- Air kelapa mudah dicerna dan kaya protein, serta menekan nafsu makan dan meningkatkan proses pembakaran lemak.
- Mengandung asam lemak omega-3 dan asam jenuh yang merangsang produksi kolagen dan meningkatkan kesehatan kulit, mengatasi keriput, stretch mark, dan bintik-bintik penuaan.
Karena itu, dengan segudang manfaatnya, pastikan kamu memasukkan minuman sehat ini ke dalam menu sehari-hari untuk menuai semua manfaat kesehatannya. Apalagi, rasanya juga benar-benar luar biasa.
0 komentar:
Post a Comment