Ilustrasi tanda peradangan di tubuh. |
Banyak ahli medis telah mengonfirmasi bahwa peradangan adalah akar penyebab berbagai penyakit serius, di antaranya penyakit asam urat, depresi, kanker, Alzheimer, penyakit autoimun, dan masih banyak lagi. Sayangnya, peradangan kronis tidak mudah dikontrol, diobati atau dicegah. Dan Anda harus berjuang untuk melawannya.
Sistem kekebalan tubuh manusia adalah sistem yang sangat baik dan kompleks, yang tujuan utamanya adalah untuk melindungi tubuh dan mencegah pengaruh dari zat-zat berbahaya. Salah satu mekanisme sebenarnya adalah peradangan.
Penyebab utama peradangan dalam tubuh adalah paparan terhadap banyak racun, yang terdapat dalam makanan, produk yang kita beli, udara saat bernapas dan sebagainya. Sistem kekebalan tubuh kita tidak bisa menanggung semua beban itu, yang kemudian menyebabkan peradangan.
Selain itu, konsumsi makanan yang mengandung gula rafinasi, zat aditif, bahan kimia, gluten, gandum, pewarna buatan dan makanan olahan, juga dapat merangsang peradangan di usus. Asupan makanan tersebut secara teratur, menyebabkan efek kesehatan yang buruk. Stres juga berkontribusi terhadap peradangan, karena tubuh kekurangan nutrisi yang dibutuhkan.
Berikut gejala-gejala peradangan paling umum yang muncul di tubuh
- Tekanan darah tinggi
- Irritable Bowel Syndrome (IBS)
- Jerawat
- Kembung
- Sering mengidam makanan
- Diare atau sembelit
- Nyeri sendi
- Kekakuan
- Peningkatan berat badan yang tidak bisa dijelaskan
- Kelelahan konstan
- Minyak zaitun
- Bawang putih
- Jahe
- Bit
- Kacang dan biji-bijian
- tomat mentah
- Sayuran hijau
- Minyak kelapa
- Kunyit
- Beri
- Rempah
- Jamur
- Teh
- Makanan yang diproses
- Susu
- Daging olahan
- Gula halus
- Lemak trans
- Soda
- Lemak babi
- Karbohidrat sederhana
- Kafein
Untuk mengurangi paparan racun yang membahayakan kesehatan Anda dan menyebabkan peradangan, Anda harus menghilangkan racun yang ada di sekitar Anda dan menghindari makanan yang digoreng, makanan kaleng dan merokok.
Di sisi lain, pastikan Anda minum air putih yang cukup, hidrasi yang tepat menjadi suatu keharusan untuk menjaga kesehatan. Juga, kurangi stres dengan olahraga teratur, meditasi, tertawa, pijat, mendengarkan musik, menggunakan aromaterapi, makan cokelat hitam, ginseng, dan semua yang dapat merilekskan pikiran dan tubuh Anda.
Sangat penting untuk mendapatkan tidur nyenyak setiap malam dan beristirahat untuk mendapatkan energi untuk keesokan harinya. Konsumsi kunyit juga akan sangat membantu, karena merupakan salah satu makanan anti-inflamasi paling manjur.
Sumber: Fitlife.tv
0 komentar:
Post a Comment